Khasiat Manfaat Jinten Hitam untuk kesehatan dan pengobatan


Khasiat RempahRempah
khasiat manfaat jinten hitamBiji Jinten hitam adalah salah satu rempah yang memiliki sifat penyembuhan alami yang kuat. Seperti namanya, jinten berwarna hitam dan berbentuk tipis mirip bulan sabit. Pada awalnya Ramuan jinten hitam ini berasal dari Mesir, negara-negara di Timur Tengah, dan  juga banyak digunakan oleh masyarakat India. Jinten hitam pada umumnya digunakan sebagai bumbu untuk berbagai jenis masakan di berbagai belahan dunia. Ia memiliki rasa sedikit pahit, yang cocok untuk menggantikan lada .
Advertisement
Jinten hitam tersedia dalam bentuk Minyak hasil ekstraksi biji, yang disebut juga dengan minyak jinten hitam. Untuk keperluan penyembuah, jinten hitam juga banyak tersedia dalam bentuk kapsul siap minum.

Khasiat Jinten Hitam untuk pengobatan berbagai macam penyakit
Meskipun kecil, jinten hitam sangat luarbiasa, karena mengandung sekitar 100 senyawa kimia ( seperti vitamin, protein, asam lemak, karbohidrat, mineral, dll). Agama Islam meyakini bahwa jinten hitam memiliki bahan yang dapat menyembuhkan semua jenis penyakit kecuali kematian. Dalam Alkitab, jinten disebut sebagai biji hitam kuratif, yang telah digunakan untuk pengobatan sejak zaman kuno. Berikut khasiat manfaat jinten hitam untuk kesehatan dan pengobatan

Gangguan perut
Jinten hitam memiliki sifat menyembuhkan kondisi kesehatan yang berkaitan dengan perut. Gangguan perut seperti sembelit, dan perut kembung bisa diatasi dengan jinten hitam. Selain itu, jinten hitam juga bermanfaat untuk menjaga kesehatan pencernaan, dan dapat membasmi cacing usus.

Sumber nutrisi penting
Jintan hitam mengandung beta-karoten (pro – vitamin A), kalsium, zat besi, sodium dan kalium. Jintan hitam juga memiliki delapan dari sembilan asam amino esensial. Asam amino esensial tidak diproduksi oleh tubuh kita, sehingga harus didapat dari sumber luar.
Untuk keperluan suplemen gizi, Anda bisa minum setengah sendok teh ekstrak atau minyak Habbatussauda (jinten hitam) sebanyak tiga kali sehari.

Meningkatkan sistem kekebalan tubuh .
Jintan hitam berkhasiat dapat meningkatkan kekebalan tubuh, terutama untuk orang yang menderita gangguan imunitas tubuh. Menurut penelitian, 1 gram kapsul jinten hitam yang dikonsumsi dua kali sehari selama empat minggu dapat meningkatkan rasio sel T, antara positif dan negatif hingga 72 %. Meningkatkan kekebalan tubuh ini penting untuk menyembuhkanan pilek, influenza, AIDS, dan penyakit lainnya yang  terkait dengan imunitas.

Menyembuhkan asma dan alergi
Histamin adalah sebuah senyawa yang dilepaskan oleh sistem kekebalan tubuh akibat reaksi alergi. Senyawa Crystalline nigellone yang terdapat dalam  jintan hitam memiliki protein kinase C, yaitu substansi yang dikenal dapat menghambat pelepasan histamin. Pemberian jintan hitam dapat mengurangi reaksi alergi pada sebagian besar pasien dengan bronchitis, asma dan penyakit alergi lainnya dengan tanpa efek samping .

Untuk pengobatan asma dan alergi, ambil secangkir air hangat , tambahkan satu sendok madu, dan setengah sendok teh minyak atau ekstrak habatussauda. Campur dan minum di pagi hari, bisa sebelum sarapan atau setelah makan malam. Selama proses pengobatan ini, hindari makanan yang dingin dan membawa alergen .

Mengobati kanker
Asam lemak yang terkandung dalam jintan hitam dapat menghambat perkembangan kanker. Jintan hitam berkemampuan menstimulasi produktivitas dan imunitas sel tulang sumsum, serta  produksi interferon, melindungi sel-sel normal, dan melawan sel tumor tanpa merusak sel-sel yang sehat .
Untuk pengobatan kanker, campurkan satu gelas jus anggur dan setengah sendok teh Minyak Habbatussauda. Minum sebanyak tiga kali sehari. Pengobatan mungkin bisa berlangsung selama empat puluh hari. Selain itu, Anda juga dapat menggosok minyak jintan hitam pada tubuh yang terkena kanker selama dua minggu.

Gangguan pencernaan
Jintan hitam juga efektif melawan bakteri yang dikenal sangat tahan terhadap obat-obatan, seperti bakteri penyebab kolera, E. coli, dan Shigella spp. Dengan demikian, jintan hitam juga dapat digunakan untuk mengobati gangguan sistem pencernaan yang disebabkan oleh infeksi bakteri seperti sakit perut, dispepsia, diare, dan muntaber .
Untuk mengobati gangguan pencernaan, ambil setengah sendok teh minyak atau ekstrak jintan hitam yang dicampur dengan secangkir susu. Minumlah campuran tersebut dua kali dalam sehari. Atau bisa juga dicampur dengan satu sendok teh bubuk jahe,  dan setengah sendok teh minyak atau ekstrak Habbatussauda.

Mengobati peradangan
Thymoquinine yang terkandung dalam jintan hitam adalah obat anti inflamasi yang sangat efektif. Anda dapat menggunakan minyak jintan hitam untuk salep yang diterapakan pada jerawat yang meradang. Untuk mencegah jerawat dan menghaluskan kulit, ambil satu sendok makan minyak zaitun yang dicampur dengan setengah sendok teh minyak jintan hitam. Gosokkan pada wajah, kemudian cuci wajah dengan air sabun setelah satu jam.
Untuk pengobatan peradangan yang terjadi pada pergelangan kaki dan sendi yang lain, ambil satu sendok makan cuka, dua sendok madu, dan setengah sendok teh minyak jintan hitam. Gunakan campuran ini dua kali sehari untuk memijat bagian yang meradang.

Meningkatkan jumlah ASI
Jintan hitam bisa meningkatkan jumlah susu untuk ibu yang menyusui,  karena kombinasi dari unsur-unsur tertentu dan struktur hormon lipid yang terkandung di dalamnya. Selain itu, jintan hitam juga mengandung arginine, yang penting untuk pertumbuhan bayi. Namun sayangnya, masih belum banyak yang diketahui tentang keamanan menggunakan biji hitam saat menyusui.

Meningkatkan kecerdasan dan mencegah alzheimer
Jinten hitam mengandung asam linoleat (omega 6), dan asam linolenat (Omega 3), sehingga merupakan nutrisi bagi sel otak yang baik untuk meningkatkan daya ingat, kecerdasan, dan relativitas sel otak agar tidak cepat pikun. Jintan hitam juga memperbaiki mikro (peredaran darah ) ke otak,  dan sangat cocok untuk diberikan pada anak usia pertumbuhan dan lansia.

Tips menggunakan biji jinten hitam
Masukkan satu sendok makan biji jintan hitam kedalam cangkir, kemudian tuangkan air panas. Tutup selama 10 menit, kemudian teh jinten hitam sudah siap untuk Anda nikmati. Anda juga dapat menambahkan beberapa biji jinten hitam dalam secangkir kopi pada pagi hari.
Biji jintan hitam juga dapat digiling, yang kemudian dapat digunakan untuk memberikan rasa pada salad.

Peringatan
Biji jintan hitam dapat menurunkan kadar gula darah. Sehingga jika ragu dengan kondisi kesehatan Anda,  sebaiknya setelah berkonsultasi dengan dokter.

Wanita hamil harus menghindari mengkonsumsi jintan hitam, baik biji, minyak atau ekstrak. Mengkonsumsi jinten hitam dalam jumlah besar dapat merangsang kontraksi rahim yang dapat menyebabkan keguguran.
13 Manfaat Daun Benalu untuk Kesehatan

Advertisement
Benalu merupakan sejenis tanaman parasit yang tumbuh pada tanaman lain. Hal ini membuat benalu sebagai tanaman yang tidak membutuhkan media tanam konvensional seperti tanah atau pupuk kompos. Cukup dengan tumbuh menempel pada tanaman mangga, apel atau tanaman dengan pohon kayu lainnya sudah dapat mencukupi kebutuhan nutrisi tanaman benalu.
manfaat daun benaluKita seringkali salah sangka pada tanaman yang satu ini. Benalu dianggap sebagai tanaman pengganggu yang menyerap nutrisi dan malah mematikan tanaman inangnya. Tetapi tahukah anda bahwa ternyata tanaman dengan nama Latin Macrosolen cochinchinensis ini bisa bermanfaat bagi kesehatan kita? Ya, beberapa penelitian bahwa tanaman ini dapat menyembuhkan berbagai penyakit yang menyerang tubuh kita. Bahkan di Cina, tanaman ini sudah dari dahulu kala dijadikan sebagai obat herbal untuk mengatasi berbagai macam penyakit.

Jika demikian, apa sajakah manfaat dari tanaman benalu ini?

1. Mengobati Kanker
Di Eropa tanaman benalu khususnya bagian daunnya, yang sudah banyak diteliti untuk dijadikan obat dalam terapi penyembuhan penyakit mematikan kanker. Di dalam daun benalu inilah terdapat berbagai macam zat yang bisa membantu mengobati penyakit berbahaya yang satu ini.
2. Mengobati Epilepsi
Sejak abad 16, orang Eropa menggunakan tanaman benalu sebagai obat herbal yang ampuh untuk mengobati penyakit gangguan syaraf seperti epilepsi. Pada seseorang yang menderita penyakit epilepsi, dia cenderung mengalami kesulitan untuk mengontrol tubuhnya sendiri dan menggunakan manfaat daun benalu yang dipercaya sangat ampuh untuk mengatasi gangguan kesehatan yang satu ini.
3. Mengatasi Tidur Mendengkur
Tidur mendengkur mungkin tidak terasa bagi si penderitanya, tetapi akan sangat mengganggu bagi pasangan. Bahkan penelitian lanjut membuktikan jika mendengkur merupakan salah satu tanda adanya penyakit serius di dalam tubuh. Untuk mengatasinya, anda bisa mengkonsumsi manfaat daun benalu. Bisa dijadikan sebagai minuman teh dan dikonsumsi secara rutin agar hasilnya maksimal.
4. Menurunkan Tekanan Darah
Tekanan darah bisa menjadi sumber berbagai penyakit berbahaya yang lain. Penyakit seperti stroke atau penyakit jantung bisa bersumber dari tingginya tekanan darah. Atasi tekanan darah tinggi dengan daun benalu.
5. Mengobati Radang Sendi
Radang pada sendi biasanya terjadi pada orang yang sudah berusia lanjut. Namun tidak jarang mereka yang masih muda pun bisa mengalami penyakit radang sendi atau juga yang disebut dengan istilah arthritis. Penelitian menyebutkan jika kandungan di dalam manfaat daun benalu bisa membantu menyembuhkan peradangan yang terjadi pada sendi-sendi.
6. Mengatasi Detak Jantung Tidak Normal
Mengalami detak jantung yang tidak normal bisa menjadi tanda bahwa tubuh menderita suatu penyakit yang cukup serius. Untuk mengobatinya, beberapa peneliti menyarankan untuk menggunakan benalu sebagai obat herbal alami, yang memang sudah banyak digunakan oleh orang Cina sejak dahulu kala.
7. Melancarkan Peredaran Darah
Peredaran darah yang lancar akan membuat tubuh sehat secara keseluruhan. Ini karena di dalam darah akan terdapat nutrisi-nutrisi dan gizi dari makanan yang kita makan untuk diedarkan ke seluruh tubuh. Selain itu, peredaran darah yang mengalami gangguan bisa menyebabkan tubuh kekurangan manfaat oksigen dan bisa mengakibatkan hal-hal yang tidak diinginkan.
Daun benalu sendiri mengandung beberapa zat yang bisa membantu tubuh untuk memperlancar peredaran darah ke seluruh tubuh kita.
8. Membunuh Sel Tumor
Di dalam daun benalu, terkandung unsur yang bisa mencegah membesarnya sel tumor. Kandungan di dalam daun benalu tersebut dapat membunuh sel-sel tumor yang bisa berubah menjadi kanker ganas.
9. Menjadi Obat Pusing
Manfaat lainnya yang bisa didapat dari daun benalu adalah untuk mengobati kepala pusing. Anda bisa menggunakan benalu untuk obat sakit kepala dengan cara menjadikannya minuman teh. herbal untuk mengatasi pusing ini juga ditemui pada :
10. Mengobati Penyakit Hepatitis
Penyakit hepatitis adalah sebuah penyakit yang disebabkan oleh virus. Jika penyakit hepatitis dibiarkan, bisa muncul penyakit kanker hati karena memang virus yang menyebabkan hepatitis ini merusak dan menyerang pada bagian hati. Manfaat naun benalu dapat berupa ekstrak atau teh ini, akan membantu mengobati penyakit hepatitis jenis apapun.
11. Mencegah Keguguran dan Pendarahan Kehamilan
Pada jaman dahulu kala, daun benalu dipercaya bisa untuk mencegah keguguran. Tetapi, hal ini belum bisa dibuktikan kebenarannya. Sehingga ada baiknya untuk mengkonsultasikan terlebih dahulu pada dokter jika ingin menggunakan manfaat daun benalu ini sebagai obat untuk mencegah pendarahan.
12. Menguatkan Tulang dan Gigi
Daun benalu selain mengandung zat yang mampu mengobati berbagai macam penyakit ternyata bisa juga untuk manfaat kesehatan lainnya. Kandungan mineral yang terdapat di dalam benalu bisa membantu untuk memperkuat tulang dan gigi kita.
13. Mengembalikan Fungsi Hati dan Ginjal
Ingin ginjal dan hati lebih sehat? Mungkin harus mulai mengkonsumsi benalu. Benalu mengandung beberapa zat yang sangat berguna untuk membersihkan racun-racun yang terdapat di dalam hati maupun ginjal. Dengan demikian, hati dan ginjal menjadi bersih dan dapat melakukan kembali fungsinya dengan normal.

Efek Samping Daun Benalu
Benalu memang memiliki beragam manfaat yang sangat baik bagi kesehatan. Tetapi, ada baiknya kita tetap waspada mengenai penggunaan daun benalu sebagai obat herbal yang dikonsumsi. Berikut ada beberapa efek samping yang mungkin bisa ditimbulkan oleh tanaman parasit yang satu ini:
Pada tahap wajar, benalu bisa menyebabkan diare.
Daun benalu yang masuk kedalam tubuh dalam dosis sedang bisa membuat perut sakit.
Daun benalu dalam takaran sedang bisa membuat perut menjadi kembung.
Dosis yang sedikit berlebihan pada konsumsi daun benalu juga bisa mengakibatkan kehilangan nafsu makan.
Dosis sedang pada konsumsi benalu bisa menyebabkan mulut menjadi kering.
Dosis berlebihan pada konsumsi daun benalu bisa mengkibatkan kematian.
Daun benalu memang banyak yang mempercayai sebagai obat herbal. Daun dari tanaman parasit yang satu ini bahkan sudah banyak digunakan sebagai bahan untuk ramua traditional Cina untuk mengobati berbagai macam penyakit. Namun perlu diingat, belum terlalu banyak penelitian yang dilakukan mengenai kandungan daun benalu. Jika anda mengalami gejala keracunan setelah mengkonsumsi daun benalu dalam takaran yang berlebihan, ketahui gejalanya:

Ada baiknya untuk lakukan konsultasi terlebih dahulu untuk pengobatan herbal yang akan dilakukan, termasuk mengunakan daun benalu ini.
Cara Membuat Es Cendol Campur

 Resep Makanan  Resep Minuman
ResepTante.Com - Resep Cara Membuat Es Cendol Campur, Resep Membuat Es Cendol Hunkwe, Resep Membuat Es Cendol Dawet. Es cendol merupakan salah satu minuman tradisional yang sampai saat ini masih banyak penggemarnya. Karena rasanya yang manis perpaduan antara gula merah, santan dan tepung beras (atau yang biasa di sebut cendol) dengan es membuat rasanya semakin nikmat dan segar, apalagi di nikmati di saat cuaca yang panas. Minuman yang satu itu sudah ada dari jaman dahulu,yang umumnya di banyak dijual di pinggir-pinggir jalan, pedagang keliling,di warung-warung makan ,bahkan saat ini menu es cendol juga banyak terdapat di tempat-tempat makan yang ada di mall. Jenis es cendol saat ini pun lebih bervariasi dan lebih beragam.
Meskipun es cendol dapat kita beli di tempat-tempat yang menjual es cendol seperti pinggir jalan,pedagang keliling dan lain-lain. Namun alangkah baiknya jika kita bisa membuat sendiri di rumah, selain lebih terjamin kebersihannya dan kesehatannya bisa menyajikan hidangan yang sehat buat keluarga di rumah tentunya sangat membahagiakan.
Beberapa resep es cendol yang mudah dan sehat,yang dapat kita coba sendiri di rumah,diantaranya :

Resep Cara Membuat Es Cendol Campur
Resep Es Cendol Sederhana yang Nikmat dan Sehat
Bahan-bahan :
•    200 gram tepung beras
•    100 gram tepung sagu
•    1 sendok teh pasta pandan / atau bisa menggunakan daun pandan suci yang di ambil airnya buat pewarna
•    3 sendok makan kapur sirih
•    1 liter air
•    Air es secukupnya
•    Es batu secukupnya
•    250 gram gula merah
•    100 gram gula pasir
•    400 ml air
•    600 ml santan rebus
•    Garam secukupnya
Cara Membuat :
1.    Aduk tepung beras,tepung sagu,dan pewarna dengan setengah air (500ml)
2.    Rebus sisa air (500ml) dengan air kapur sirih dan tambahkan garam,masak hingga mendidih
3.    Masukan larutan tepung ke dalam air kapur sirih yang telah mendidih,aduk hingga mengental,angkat.
4.    Siapkan cetakan cendol (bisa menggunakan ayakan yang mempunyai lubang yang besar),taruh di atas baskom yang telah berisi air es.
5.    Tuangkan adonan cendol ke dalam cetakan,lalu tekan-tekan hingga keluar butiran-butiran memanjang ,tiriskan
6.    Rebus gula merah bersama air dan daun pandan hingga gula larut.Angkat dan saring lalu dinginkan.
7.    Masukan sirup gula ke dalam gelas saji,tambahkan cendol,santan dan es batu.
8.    Es cendol yang nikmat dan sehat siap untuk di minum.

Sangat mudah dan gampang kan membuat es cendol sendiri di rumah.Bisa sebagai alternatif minuman keluarga di saat cuaca sedang panas.Semoga resep ini bermanfaat dan selamat mencoba.


Cara Membuat Sup Segar Ikan Tongkol

 Ikan Tongkol  Resep Makanan
Resep Cara Membuat Sup Segar Ikan Tongkol, Ikan tongkol adalah bahan makanan yang berasal dari air tawar yang dimana kita mengetahi bahwa ikan tongkol adalah salah satu ikan yang mempunia banyak sekali kandungan gizi dan protein, sehingga akan sangat baik apabila anda sajikan untuk keluarga anda terutama bagi sekecil buah hati anda yang masih dalam masa pertumbuhan. Mendengar kata sup pastinya kita sudah tidak asing lagi, menu makanan yang berkuah ini mang sangat terkenal akan rasanya yang enak dan segar ketika dinikmati, tentunya menu masakan yang satu ini juga akan bisa menambah selera makan kita menjadi lebih banyak dibadingkan biyasanya. Bagi ibu-ibu rumah tangga yang mempunyai hobi memasak mungin bisa anda mencoba Sup Ikan Tongkol kali ini untuk anda sajikan kepada keluarga anda.
Agar pembahasan kita kali ini tidak melebar kemana-mana alangkah baiknya kita langsung saja masuk ketopik pembahasan kita kali ini mengenai Cara Membuat Sup Segar Ikan Tongkol. Apa saja bahan yang perlu anda persiapkan dan bagaimana cara pengolahannya, silahkan anda simak artikel dibawah ini dari awal sampai akhir.

Cara Membuat Sup Segar Ikan Tongkol

Bahan Untuk Membuat Sup Ikan Tongkol:
Ikan tongkol 1/2 kg.
Daun jeruk 2 lembar.
Bawang merah 6 siung
Bawang putih 3 siung
Cabe merah 5 buah
Sereh 1 batang, ambil bagian putihnya
Air 200 ml.
Jahe 1 ruas jari telunjuk
Kunyit 2 ruas jari telunjuk
Garam secukupnya.
Gula pasir secukupnya.
Minyak sayur secukupnya.
Tomat merah 4 buah (ukuran besar), potong dadu.
Bahan Untuk Membuat Ungkep Ikan Tongkol:
Jeruk nipis 3 buah, ambil airnya.
Garam 1/2 sdm.

Cara Mengolah Sup Segar Ikan Tongkol:
Cuci bersih ikan tongkol, ungkep dengan bumbu ungkep selam kurleb 15 menit. Cuci bersih. Tiriskan. Sisihkan.
Panaskan minyak sayur, tumis bahan Bawang merah 6 siung, Bawang putih 3 siung, Cabe merah 5 buah. Masukkan Daun jeruk 2 lembar, Sereh 1 batang, Jahe 1 ruas jari telunjuk, Kunyit 2 ruas jari telunjuk masak hingga harum. Masukkan tomat merah, garam dan gula pasir. Aduk-aduk hingga matang dan layu.
Masukkan air. Masak hingga mendidih, masukkan ikan tongkol. Tutup. Masak hingga ikan tongkol matang.
Siap tuk disantap.


*******
Bagaimana cukup mudah bukan Cara Membuat Sup Segar Ikan Tongkol untuk diaplikasikan dirumah??? Semoga dengan menu masakan Sup Segar Ikan Tongkol kali ini, keluarga anda bisa lebih menyukai menu masakan yang anda sajikan. 
Resep Cara Membuat Opor Ayam Bumbu Kuning

Resep Makanan
Resep Cara Membuta Opor Ayam Kampung Bumbu Kuning Yang Enak | Opor ayam adalah maskan ayam berkuah santan yang sangat terkenal diseluruh Indonesia, Terutama didaerah Jawa tengah dan juga Jawa Barat. Masakan yang satu ini terbuat dari bahan utama daging ayan yang dimasak dengan aneka rempah-remapah, dan santan kenatal yang dihasilakn dari buah kelaapa. Bisaya opor ayam sering disajikan bersama lontong atau ketupat, yang dimana sering disajikkan pada saat ada acara seperti acara keluarga, arisan, atau mungkin paling sering dijumpai ketika saat lebaran.
Agar pembahsan kita tidak melebar kemana-mana alangkah baiknya kita masuk ketopik pembahasan tentang Cara Membuta Opor Ayam Kampung Bumbu Kuning Yang Enak. Silahakan disimak barang kali bisa dijadikan salah satu menu pilihan bagi keluarga tercinta anda.
Cara Membuat Opor Ayam Kampung Bumbu Kuning Yang Enak
Opor Ayam Kampung Bumbu Kuning
Bahan membuat opor ayam kampung:
Daging ayam kampung 1 ekor (potong-potong sesuai selera).
Lengkuas 3 cm (memarkan)
Sereh 2 batang
Daun salam 2 lembar
Jahe 2 cm (digeprak)
Santan 1 liter
Garam secukupnya
Gula pasir secukupnya
Minyak goreng secujupnya
Bumbu Opor ayam yang dihaluskan:
Bawang merah 7 butir
Bawang putih 5 siung
Ketumbar 1 sendok teh
Jinten 1/4 sendok teh
Pala 1/4 butir
Merica butiran 1 sendok teh
Kemiri 5 butir
Kunyit 3 cm


Cara Membuat opor ayam kampung:
Tumis bumbu yang telah dihaluskan, tambahkan serai, daun salam, jahe dan lengkuas aduk sampai harum.
Masukkan daging ayam kampung, aduk dan masak sampai berubah warna, setelah itu tambahkan santan garam dan gula pasir
Opor ayam siap disajikan untuk keluarga tercinta anda. Sajikan bersama dengan lontong maka akan bertamah lezat.

Demikian sedikit informasi mengenai Cara Membuat Opor Ayam Kampung Bumbu Kuning Yang Enak, semgoa sedikit informasi diatas dapat bermanfaat bagi anda semuanya yang telah membacanya. 
10 MANFAAT MINYAK ZAITUN YANG HARUS ANDA KETAHUI



10 Manfaat Minyak Zaitun yang Harus Anda Ketahui
minyak zaitun Minyak zaitun (olive oil) merupakan minyak hasil olahan dari buah zaitun yang pohonnya banyak tumbuh di daerah beriklim kering seperti Timur Tengah dan Afrika Utara. Minyak zaitun sendiri diperoleh dengan cara mengekstraksi buah zaitun yang sudah tua sampai mengeluarkan minyak sarinya.
Minyak zaitun adalah minyak nabati dengan kandungan minyak tak jenuh yang sangat tinggi, terutama kandungan asam oleik dan polifenolnya. Minyak yang dijuluki  sebagai cairan emas ini sudah sejak lama dipercaya dapat bermanfaat sebagai obat luar untuk mengatasi berbagai gangguan kesehatan pada kulit dan rambut. Selain minyaknya, buah zaitun juga kerap dikonsumsi karena kandungan berbagai vitamin serta mineralnya yang cukup tinggi.
Berikut adalah beberapa manfaat minyak serta buah zaitun bagi kesehatan dan kecantikan yang harus anda ketahui.
Melembutkan Rambut
Rambut yang kusut dapat diatasi oleh minyak zaitun dengan cara mengusapkan langsung minyak zaitun pada bagian rambut yang kering dan kusut mengunakan tangan. Jika digunakan secara teratur, minyak zaitun akan mampu memberikan nutrisi tambahan bagi rambut sehingga rambut akan menjadi lebih lembut dan sehat.
Sebagai Body Lotion
Minyak zaitun juga bisa bermanfaat untuk tubuh anda karena dapat digunakan sebagai minyak pijat serta dapat juga digunakan sebagai campuran body lotion atau sabun mandi untuk menjaga kelembaban dan kelembutan kulit anda. Minyak ini bisa juga digunakan sebagai scrubbing dengan cara mencampurkan dengan gula pasir.
Menutrisi Bibir
Jika anda ingin memiliki bibir yang lembab dan bebas dari kekeringan dan pecah-pecah, anda dapat mengoleskan minyak zaitun jenis extra virgin setiap malam menjelang tidur.
Menjaga Kesehatan Kuku Jari
Minyak ini juga dapat digunakan untuk menjaga kesehatan kuku jari anda, teteskan 2-3 tetes minyak zaitun kedalam air hangat lalu rendam jemari tangan anda kedalam larutan ini selama 20 menit. Cara ini dapat memperkuat kuku dan juga melembutkan kutikula jika rutin dilakukan secara rutin minimal seminggu sekali.
Mencegah Diabetes
Manfaat lain dari minyak zaitun adalah dalam bidang kesehatan, minyak ini memiliki kandungan asam lemak tak jenuh tunggal sehingga mampu mengatur kolesterol dalam tubuh anda. Minyak ini juga dapat menurunkan kadar gula dalam darah sehingga dapat mencegah terjadinya penyakit diabetes mellitus.
Mencegah Kanker
Terdapat kandungan Antioksidan yang tinggi pada minyak zaitun yang dipercaya bisa mencegah penyakit kanker dan mengurangi resiko penyakit jantung. Antioksidan yang terkandung dalam minyak zaitun, terutama senyawa Hidroksitirosol, memiliki manfaat untuk menyeimbangkan kadar gula tubuh serta mencegah pertumbuhan sel-sel abnormal penyebab kanker.
Menghilangkan Nyeri
Rasa nyeri pun dapat ditekan dengan menggunakan minyak ini. Kandungan senyawa oleokantal dalam minyak zaitun dapat mencegah radang seperti asam mefenamat dan obat penghilang radang lainnya. Minyak zaitun ini mampu menghambat pembentukan prostaglandin yang merupakan salah satu mediator (penyebab) nyeri. Caranya cukup mudah, yaitu cukup langsung dioleskan pada bagian tubuh yang nyeri.
Mengatasi Ketombe
Bagi anda yang memiliki masalah dengan rambut berketombe, cobalah untuk mencampurkan minyak zaitun dengan shampoo anda. Hal ini akan lebih efektif untuk menghilangkan ketombe anda dibandingkan jika anda hanya memakai shampoo anti ketombe saja.
Mengatasi Kulit Wajah Kering
Apabila anda memiliki masalah dengan kulit wajah kering, anda dapat mengaplikasikan minyak zaitun langsung ke wajah anda dan dapat juga dicampur dengan masker rambut kepunyaan anda. Minyak zaitun akan berfungsi untuk menjaga kelembaban alami kulit agar tetap seimbang serta berfungsi juga untuk mengengkat sel-sel kulit mati dipermukaan wajah, sehingga wajah tidak akan tampak kering dan kusam. Akan tetapi, cara ini tidak disarankan untuk kulit berminyak, karena dikhawatirkan dapat merangsang timbulnya jerawat.
Mencegah Penuaan Kulit
Minyak zaitun dapat digunakan oleh anda para wanita yang merasa sudah mengalami tanda-tanda penuaan kulit seperti timbulnya kerutan pada wajah. Caranya, cukup campurkan minyak zaitun dengan air perasan lemon. Oleskan campuran ini secara merata pada wajah anda lalu pijat secara perlahan, lakukan sebelum tidur dan didiamkan 20-30 menit, lalu kemudian bilas wajah dengan air atau sabun khusus muka. Penggunaan minyak zaitun seperti ini akan membuat kulit anda menjadi lebih kencang dan terhindar dari kerutan.
Karena banyaknya manfaat dari minyak zaitun inilah di Indonesia minyak ini juga telah dipasarkan dalam berbagai bentuk. Mulai dari kapsul kesehatan, minyak pijat, hingga berbagai produk kecantikan.


Tidur merupakan aktivitas menyenangkan. Akan menjadi kegiatan yang sangat diimpikan kala pulang bekerja dengan banyak sekali kegiatan yang tak kunjung berakhir. Namun, tahukah kamu kalau ternyata menentukan posisi tidur bisa memengaruhi kesehatan?
Setiap manusia pastilah memiliki posisi tidur favorit. Ada yang suka posisi merebahkan diri di kasur, telungkup, hingga memiringkan badan dan memeluk guling. Dilansir dari Prevention, ternyata inilah tiga posisi terbaik untuk menjaga kesehatan.
Rebah. Banyak ahli yang menyarankan tidur dengan posisi ini merupakan cara yang ideal. Pasalnya, pada posisi ini tulang punggung berada pada posisi yang paling baik. Untuk kamu yang memerhatikan kesehatan kulit muka, tidur seperti ini bisa memudahkan kulit wajah bernapas. Jadi, kerutan pada bagian wajah pun bisa diperlambat.
Posisi bayi. Spesialis pertumbuhan anak Dr. Václav Vojta menyatakan bahwa tertidur pada perut (telungkup) seperti bayi baru lahir sebenarnya berbahaya untuk pertumbuhan. Meski begitu, beberapa ilmuwan masih menganggap posisi tubuh ini baik untuk kesehatan. Ketika pada usia dewasa, banyak orang merasa nyaman dan tenang ketika tertidur pada perut mereka. Ada banyak pro dan kontra untuk posisi ini. Namun, jika tetap ingin melakukannya, carilah posisi tidur yang benar dan nyaman.

Menyamping. Bagi kamu yang miliki kebiasaan mendengkur, posisi tidur ini bisa menjadi solusi terbaik untuk menghentikannya. Tak sampai di sana, posisi ini pun bisa memperbaiki saluran pernapasan. Bebaring menyamping pada sisi kiri pun bisa membantu meringankan masalah pencernaan.
Salah satu dari rahasia kondisi yang sehat dan fit adalah mendapatkan waktu tidur yang cukup, yakni enam hingga delapan jam setiap harinya. Layaknya baterai, saat tidur tubuh seperti mengisi ulang energi dan mengenyahkan rasa lelah dan penat. Tak hanya itu, racun pun dinetralisir sehingga bisa membuat tubuh tidak mudah sakit.
Untuk kamu yang bingung mengapa hampir seluruh umat manusia kompak untuk tidur di waktu malam bukan siang hari, ternyata jawabannya adalah tubuh kita membutuhkan suasana tenang dan nyaman tanpa adanya cahaya atau kebisingan agar mendapatkan istirahat yang berkualitas. Berarti, tidur dengan lampu menyala merupakan hal yang tidak menyehatkan.
Dilansir dari Dokter Sehat, jika tidur dengan keadaan lampu menyala, produksi tubuh akan enzim melatonin takkan maksimal. Melatonin adalah sejenin enzim yang diproduksi saat manusia tidur yang berguna untuk menahan dua penyakit ganas, yakni kanker dan sel tumor. Di samping itu, hal tersebut juga bisa membuat sistem metabolisme tubuh menjadi kacau sehingga nutrisi dari makanan pun cenderung tak bisa diserap dengan baik.

Tak sampai situ, tidur dengan lampu menyala bisa mengurangi kualitas tidur dan membuatmu memiliki risiko terkena insomnia lebih tinggi. Kurang tidur pun bisa menyebabkan dirimu mudah terserang lelah dan sulit berkonsentrasi dalam berkerja. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan, yuk memulai hidup sehat dari sekarang!

TIPS MENGATASI KOLESTEROL

Tahukah Sahabat, bahwa beragamnya makanan yang masuk ke tubuh kita, apalagi yang berlemak, bersantan, itu jadi sumber utama pemicu kolesterol (ah...) akhirnya leher jadi kaku, badan jadi berat, kepala jadi pusing (frozen)

Buat Sahabat semua yang tidak suka konsumsi obat ataupun takut ke dokter, DAUN SALAM bisa jadi alternatif utama penurun kolesterol.(gasp!) Daun salam terbukti manjur lho, gak percaya? Beberapa obat herbal diluaran juga mengandung daun salam, nah kita juga bisa kok buat sendiri (moon wink) caranya:

Bahan:
5 lembar daun salam
500cc air

Cara:
(star) Rebus daun salam sampai mendidih dan air tersisa sekitar 250cc
(star) Kemudian air rebusan daun salam diminum (lebih baik saat hangat)

Sahabat bisa minum tiap hari di pagi dan malam hari atau hanya malam saja (content)

Nah, untuk terhindar dari kolesterol, selain jaga makanan, jangan lupa untuk olahraga yah Sahabat .


RESEP BROWNIES KUKUS KEJU

Brownies kukus keju
Bahan 1 :
– 100 gram gula pasir
– 1/2 sendok teh vanilla extract
– 1/2 sendok teh garam
– 1/2 sendok makan emulsifier
– 2 butir kuning telur
– 2 butir telur utuh

Bahan 2 :
– 75 gram tepung terigu
– 20 gram tepung maizena
– 25 gram susu bubuk
– 1/2 sendok teh baking powder
– Aduk rata

Bahan 3 :
-25 gram butter
– 85 ml minyak sayur
– Lelehkan

Bahan 4 :
– 50 gram keju cheddar, potong dadu ( taburi dengan tepung terigu 1 sendok makan, agar keju tidak tenggelam ke dalam adonan)

Cara Membuat :

Panaskan terlebih dahulu kukusan. Olesi loyang dengan butter yang telah dipasangi kertas roti terlebih dahulu.
Kemudian kocok bahan 1 (kecuali garam) hingga kental berjejak, setelah itu tambahkan garam, dan kocok sebentar.
Ayakkan bahan 2 ke dalam bahan 1.
Taburkan bahan 4, kemudian aduk hingga rata (keju diaduk bersama bahan kering supaya tidak mudah tenggelam, dan pastikan keju terbalut dengan tepung)
Tuang bahan 3 ke dalam adonan,aduk hingga benar-benar rata.
Tuang ke dalam loyang, lalu masukkan ke dalam kukusan yang telah berasap.
Kukus dengan api sedang selama kurang lebih 40 – 45 menit.
Setelah matang, oleskan brownies dengan mentega kocok atau butter cream, kemudian parutkan keju diatasnya.
Brownies siap untuh dihidangkan.

Gimana dengan resep dan cara membuat brownies diatas ? Cukup mudah bukan ? Sekarang tunggu apalagi, silahkan dicoba dan dipraktekkan di rumah. Terima kasih dan sampai bertemu lagi dalam artikel selanjutnya.^^
Bolu Kukus Susu











Bahan:
100      gram    Telur                           
150      gram    Gula Pasir
20        gram    Emulsifier
200      gram    Terigu Segitiga
30        gram    Susu  Bubuk
150      gram    Susu cair
50        gram    Mentega cair

Cara Membuat
1.         Kocok telur, gula pasir dan emulsifier sampai mengembang.
2.         Setelah mengembang masukan terigu Segitiga Biru, susu  bubuk yang sudah diayak.
3.         Kemudian tambahkan coklat cair, susu cair dan mentega cair aduk rata.
4.         Setelah adonan siap masukan adonan kedalam plastik segitiga dan isi adonan ke cup bolu kukus.
5.         Kukus adonan selama 25 menit sampai matang, setelah matang hidangkan bolu kukus coklat bersama teh hangat untuk sajian sebelum makan siang.



MANFAAT YANG TERKANDUNG DALAM DAUN KELOR

Sahabat KUSUMA yang budiman, Daun kelor adalah satu diantara jenis sayuran yang saat ini popular. Daun kelor asli Indonesia telah populer manfaatnya hingga ke mancanegara. Banyak peneliti yang telah temukan manfaat daun kelor untuk kesehatan tubuh.
Daun kelor telah dikira sebagai tanaman ajaib yang bisa dipakai sebagai obat herbal semua penyakit. Kandungan vitamin C daun kelor semakin banyak dari sayur ataupun buah yang lain. Diluar itu, kandungan vitamin A serta pot4sium dalam daun kelor begitu tinggi. Tak heran bila daun kelor dikira sebagai tanaman ajaib yang begitu bagus untuk tubuh.
Manfaat Daun Kelor Untuk Penyembuhan Untuk Badan, Diabetes, Kanker
Kandungan-kandungan dalam daun kelor ini bikin daun kelor memiliki sangat banyak manfaat. Kegunaan daun kelor untuk tubuh begitu banyak, dari mulai menyembuhkan penyakit dalam hingga penyakit luar.
Berikut beberapa manfaat yang dapat di ambil dari daun kelor.
1. Menyehatkan kulit
Daun kelor memiliki kandungan vitamin c serta anti-oksidan yang begitu tinggi, ke-2 zat ini begitu baik untuk kesehatan kulit.
Daun kelor yang jadikan sebagai sayur serta dikonsumsi dengan cara teratur bisa menghaluskan kulit serta mencegah munculnya jerawat. Daun kelor yang ditumbuk dapat juga jadikan sebagai masker muka yang dapat bikin kulit muka makin halus serta cantik.
2. Mengatasi diabetes
Satu diantara manfaat daun kelor yakni bisa mengatasi diabetes. Kegunaan daun kelor untuk diabetes bisa kurangi kandungan gula dalam d4rah.
Daun kelor bisa jadikan sebagai !nsul!n alami untuk mengatasi diabetes. Makan sayur daun kelor dapat juga mencegah penyakit gula d4rah atau diabetes.
3. Menyehatkan mata
Daun kelor banyak juga memiliki kandungan vitamin A yang begitu baik untuk mata. Konsumsi daun kelor bisa bikin mata senantiasa dalam kondisi sehat serta jernih.
Daun kelor dapat juga mengobati penyakit mata, langkahnya dapat dikonsumsi segera maupun air rebusan daun kelor di basuhkan pada mata yang sakit setiap hari hingga sembuh.
4. Mencegah kanker
Anti-oksidan dalam daun kelor begitu tinggi, diluar itu daun kelor memiliki kandungan pot4sium yang banyak. Satu diantara kegunaan dari daun kelor yakni bisa mencegah kanker. Manfaat daun kelor untuk kanker yakni bisa memperlambat bahkan juga menghentikan serta menghilangkan kanker yang ada dalam tubuh.
5. Menyembuhkan rematik
Daun kelor juga begitu baik untuk menyembuhkan rematik. Manfaat daun kelor untuk penyembuhan rematik bisa kurangi rasa sakit pada sendi serta bisa kurangi penimbunan asam urat pada sendi hingga bisa mengobati rematik atau asam urat.
Daun kelor memanglah sangatlah popular di mancanegara ataupun didalam negeri. Beragam penyakit dapat diobati dengan daun kelor. Selain bisa menyembuhkan beragam penyakit, daun kelor juga begitu baik untuk dikonsumsi setiap hari.

Kegunaan daun kelor yang dikonsumsi setiap hari yakni bisa menambah kekeb4lan tubuh hingga badan tak mudah sakit. Diluar itu, kelor dapat juga tingkatkan kekeb4lan badan dari berbagai virus yang ada.
9 TIPS CARA MERAWAT RAMBUT WANITA BERJILBAB
Tips cara merawat rambut wanita berjilbab. Perawatan rambut untuk wanita berjilbab tentunya berbeda dengan mereka yang tidak berjilbab. Karena kondisi rambut yang tertutup jilbab biasanya lebih lembab kulit kepalanya. Jika tidak di perhatikan bisa saja mengalami gangguan ketombe, rambut mudah patah, dan gangguan rambut lainnya.
Sehingga bagi wanita berjilbab membutuhkan perawatan rambut yang ekstra. Sehingga rambut yang tertutup jilbab itu tetap sehat dan indah meski tak tampak. Bisa kebayang jika gangguan rambut dialami oleh mereka yang berjilbab, seumpama dilanda gatal pada kulit kepala maka akan sangat tersiksa sekali karena susah di garuk. Hal itu tentu saja sangat mengganggu.
CARA MERAWAT RAMBUT WANITA BERJILBAB

Merawat rambut berjilbab
Namun anda tidak perlu terlalu khawatir karena kami akan memberikan beberapa tips perawatan rambut bagi wanita yang mengenakan jilbab.
PASTIKAN RAMBUT DALAM KERING LEBIH DULU
Ini sangat penting, sebaiknya anda mengeringkan rambut lebih dulu hingga benar-benar kering sebelum mengenakan jilbab. Karena jika anda memaksakan memakai jilbab ketika keadaan rambut masih basah akan menimbulkan masalah. Diantaranya adalah menimbulkan bau rambut yang tidak sedap, munculnya ketombe karena kulit kepala lembab, dan bisa juga memicu gatal pada kulit kepala. Maka setelah mengetahui info ini sebaiknay anda mengenakan jilbab ketika rambut sudah kering.
RUTIN MENCUCI RAMBUT DAN KERAMAS
Masalah rambut bagi mereka yang berjibab sering juga disebabkan karena mereka kurang rutin mencuci rambut mereka. Padahal ketika rambut tertutup jilbab cenderung lebih asam karena terkena keringat. Sehingga endapan keringat ini jika di acuhkan saja patilah akan menimbulkan kemunculan ketombe.
RAWAT RAMBUT BERJILBAB ANDA DENGAN HAIR TONIC
Perawatan khusus memang diperlukan salah satunya adalah memberikan hair tonic. Pastikan saat anda sehabis keramas memberi kesegaran pada rambut dengan treatmen hair tonic. Sehingga rambut kembali mendapatkan kesegaran dan kebutuhan nutrisinya terpenuhi.
HINDARI MENGIKAT RAMBUT BERJILBAB TERLALU KENCANG DAN SAAT BASAH
Bagi anda yang memiliki rambut panjang dan menggunakan jilbab sebaiknya hindari mengikat rambut terlalu kencang. Karena jika terlalu kencang akan membuat rambut rusak dan mudah patah. Selain itu jangan pula mengikat rambut saat masih basah. Ini akan menimbulkan kerusakan seperti rambut kusut dan mudah patah.
PILIH JILBAB YANG MENYERAP KERINGAT
Sebaiknya pilihlah dan pakai jilbab dengan bahan yang dapat menyerap keringat, karena dengan mengenakan jilbab dapat menyebabkan kondisi kulit kepala dan rambut menajadi keringat. Salah satu cara untuk mengurangi keringat berlebih, sebaiknya sahabat memilih jenis jilbab yang dapat menyerap keringat, seperti jilbab berbahan kaos atau katun.
HINDARI JILBAB BERWARNA GELAP JIKA RUTINITAS TERKENA MATAHARI
Hindarilah memakai jilbab berwarna gelap apabila rutinitas anda di luar ruangan saat siang hari. Karena jilbab berwarna gelap akan lebih cepat menyerap cahaya matahari, sehingga dapat menyebabkan lembab pada sekitar kepala dan rambut.
CARA MERAWAT RAMBUT WANITA BERJILBAB DENGAN MENGISTIRAHATKAN RAMBUT
Saat anda berada dikamar dan tidak mengenakan jilbab, sebaiknya istirahatkan rambut dengan membiarkan tanpa mengikat rambut anda. Berilah kesempatan rambut untuk bernapas, selain lebih menyegarkan dan mengurangi kelembapan kulit kepala, akan terhindar dari kerontokan dan ketombe.
MEMILIH JEPIT RAMBUT YANG TEPAT
Sebaiknya mulai sekarang, untuk menghindari penggunaan jepit rambut dengan bahan metal. Karena ikat rambut berbahan metal akan membuat rambut menjadi rapuh dan patah-patah. Pilihlah jepit ramput atau ikat rambut dari bahan plastik atau karet berbahan lembut.
KONSUMSI MAKANAN RENDAH LEMAK

Setelah perawatan dari luar di optimalkan, sebaiknya perhatikan juga perlunya perawatan dari dalam. Cara merawat rambut wanita berjilbab dari dalam bisa saja dengan mengkonsumsi makanan yang rendah lemak serta kaya dengan protein, vitamin B-6, B-12, dan C, serta zat besi yang dapat membetikan nutrisi secara alami bagi rambut. Kacang-kacangan, bayam dan pisang juga sangat berguna.
PANDUAN CARA MEMAKAI EYELINER CAIR DAN PENSIL


Cara memakai eyeliner cair dan pensil agar hasilnya bagus. Eyeliner merupakan salah satu alat make yang wajib dipakai saat sedang berdandan. Karena kehadiran eyeliner dapat mempertegas dan memperindah bentuk mata kita. Sehingga make up anda semakin cantik dan sempurna.
pemakaian eyeliner yang tepat akan membuat bentuk mata menjadi lebih tegas dan tajam. Bahkan dengan eyeliner ini mata sipit bisa di permak seakan lebih lebar. Mata anda pun tampak lebih tajam sehingga karakter wajah anda semakin cantik.
Jika dilihat dari jenis serta fungsinya Eyeliner paling umum digunakan ada dua macam. Apa saja itu? yaitu eyeliner pensil dan eyeliner cair. Mana yang harus dipilih semua kembali ke kebutuhan anda dan ke cenderungan anda menyukai yang mana.
CARA MEMAKAI EYELINER
Cara memakai eyeliner
Memakai eyeliner ternyata gampang-gampang susah. Anda perlu mengetahui teknik dan cara yang tepat dalam memakai eyeliner yang sesuai dengan bentuk mata. Jika salah dalam mengaplikasikannya bisa saja mata anda akan terlihat aneh.
Tariklah garis pada kelopak mata anda, dari bagian dalam hingga bagian ujung luar mata ( bagian tangan yang lain menarik ujung kelopak mata agar memberi garis eyeliner lebuh lurus pada saat mengaplikasikannya).
Gunakanlah eyeliner secara berulang-ulang untuk yang kedua kalinya. Mulai dari bagian tengah mata hingga ke bagian ujung mata. Bagi anda yang ingin membuat riasan cat eyes atau bergaya korea tariklah ujung terluar meruncing ke arah atas.
Untuk bagian bawah mata, apilkasikanlah eyeliner pensil dengan cara menarik ujung kelopak mata bagian bawah. Saat menggunakannya bukalah mulut agar otot-otot mata lebih lemas, dan usaplah ujung pensil eyeliner degan kapas agar telihat lebih lembut saat diaplikasikan ke bagian mata.
Anda dapat mengaplikasikan eyeliner pensil dengan cara menarik kelopak mata mengarah ke atas agar lebih memudahkan saat akan membentuk garis mata. Setelah itu buatlah garis sedekat mungkin dengan garis bulu mata, agar terkesan lebih natural dan bentuk mata akan terlihat lebih tegas.
Dalam mengaplikasikan eyeliner cair anda dapat mencobanya dengan memastikan terlebih dahulu, apakah kuasnya tidak menggumpal sebelum mengaplikasikannya pada mata anda. Setelah itu saat akan membentuk garis, pastikan tangan anda tidak bergetar dan bergoyang. Untuk memudahkan dalam membentuk garis yang rapi, Anda dapat membuat tanda titik pada sepanjang garis mata sababat. Kemudian buatlah garis dalam sekali gerakan lurus.
Jika Anda mempunyai eyeliner pensil cair anda dapat mengaplikasikannya hampir sama dengan eyeliner cair, hanya kemasannya saja yang lebih mudah dan praktis. Sedangkan eyeliner dengan bentuk gel, Anda dapat mengambil eyeliner gel dengan menggunakan kuas eyeliner, sedikit saja, biasanya bentuk kuas runcing dan tipis. Setelah itu aplikasikan pada mata anda. Pemakaiannya hampir sama dengan eyeliner cair.

Itulah berbagai cara memakai eyeliner pensil dan cair agar hasilnya maksimal. Semoga artikel mengenai tips memakai eyeliner diatas dapat bermanfaat bagi sahabat Cantikinfo, terima kasih.^^

Pisang, satu buah dengan rasa lezat yang bisa dinikmati dengan banyak cara. Menyajikannya bersama roti gandum saat sarapan, menjadikannya bahan dasar smoothie yang meyegarkan, dipadu-padankan dengan buah lainnya, atau langsung dimakan tanpa ada varian tambahan.
Tak hanya lezat, pisang pun punya dampak yang baik bagi kesehatan. Berdasarkan penelitian, kalau kamu makan 3 buah pisang, itu sama saja dengan memberi 1.500 miligram potasium yang berguna untuk menambah tenaga bagi tubuh. Selengkapnya, langsung kamu simak baik-baik ulasan berikut ini.
Menjaga tekanan darah di angka stabil. Karena mengandung potasium dalam jumlah yang cenderung tinggi, hal itulah yang bisa menyebabkan tekanan darah berada di angka yang terbilang normal. Kalau tekanan darah sudah normal, satu-dua penyakit seperti anemia ataupun darah tinggi pun jadi punya kesempatan yang minimal untuk menyerang.
Melancarkan pencernaan. Ternyata mangga bukan satu-satunya buah yang punya kadar serat tinggi. Pisang pun ternyata mengandung kadar serat yang terbilang tinggi, sehingga bisa membantu dalam hal pelancaran pencernaan. Selain itu, memakan pisang pun bisa membuatmu jadi selalu merasa kenyang, sehingga tak makan berlebih.
Bantu menciptakan sel baik untuk tubuh. Karena kaya akan vitamin B6 yang bisa membantu produksi sel baik untuk tubuh, seperti insulin dan hemoglobin. Maka, potensimu untuk terserang penyakit pun akan berkurang karena produksi sel metabolisme tubuh yang kian meningkat.
Kaya akan vitamin C. Selain vitamin B6 yang berfungsi untuk meningkatkan metabolisme, pisang juga mengandung vitamin C. Mungkin kamu juga sudah tahu kalau vitamin C adalah salah satu aspek penting dalam tubuh yang mengandung antioksidan. Hal tersebut berguna untuk melawan radikal bebas yang hendak masuk ke tubuh.
Meningkatkan mood dan membuatmu lebih ceria. Memberikan sekitar 27 miligram potasium ke dalam tubuh itu bisa memberi dampak baik, seperti meningkatkan mood dan membuatmu punya kualitas tidur yang baik. Kalau sampai kekurangan potasium, maka kemungkinan untuk merasakan kecemasan berlebih dan depresi pun meningkat.  

Harga bersahabat jadi faktor lain yang memungkinkanmu untuk mengonsumsi pisang setiap harinya. Sehat itu tak hanya soal rutin berolahraga tapi juga memerhatikan berbagai asupan yang dikonsumsi. 




Rambut keriting itu lebih mudah kering dan agak lama untuk panjang.(ah...) Gimana ga lama? Baru panjang sedikit udah ngegulung-gulung ke atas hahaha (oops)

Berikut ini adalah 4 tips yang bisa diikuti untuk yang berambut keriting, agar lebih menyadari bahwa rambut keriting kalian itu indah banget dan jangan sampai kalian ingin mengubahnya!(hmph) Dan yang perlu diperhatikan untuk membuat rambut keriting kamu selalu tampil indah setiap hari adalah hal-hal di bawah ini:

(tennisball) Treatment Rambut

Rambut keriting lebih mudah kering dan lepek loh, apalagi kalau cara memotongnya nggak benar, bisa-bisa bagian ujungnya langsung bercabang.(panic) Oleh karena itu, penggunaan kondisioner bisa membantu kita untuk menjaga kelembaban dan kesehatannya (moon wink)


(tennisball) Tips Mengeringkan Rambut

Jangan keringkan rambut menggunakan handuk yang kasar (!) Untuk rambut keriting, kalian harus mengeringkan rambut dengan handuk yang berbahan lembut dan mudah menyerap air, agar rambut bagian dalam tidak lembab.

Setelah itu, jangan ikat rambutmu. Biarkan tergerai dan kering secara natural. Boleh gunakan hair dryer, namun pastikan kamu sudah menggunakan vitamin rambut terlebih dahulu untuk mencegah rambut kering (aww)


(tennisball) Sisir dan Biarkan Rambut Mengering

Pilihlah sisir dengan bagian kuas dalam yang agak jarang untuk mencegah rambut kusut dan rontok. Rambut keriting akan mudah kusut kalau kamu menyisirnya dengan sisir yang pipih dan padat (oh no!)


(tennisball) Gerai Rambut Saat Tidur

Gerailah rambut ke arah atas kepala agar rambut tidak tertindih oleh kepala sendiri. Dengan begitu, saat terbangun nanti rambut kamu akan tetap tampak rapih dan dijamin bebas kusut! (sparkling eyes)

Nah, untuk Sahabat Semua yang memiliki rambut keriting please try to love your curl more!(content) Dengan begitu kamu akan tampil lebih percaya diri dan kecantikan alami kamu juga akan semakin terpancar.(ok)(moon wink)




Sebelum mengetahui perpaduan bahan alami tersebut, Anda perlu tahu bahwa setiap 100 gramnya madu mengandung nutrisi berupa karbohidrat, gula, serat pangan, protein, air, riboflavin (vitamin B2), niacin (vitamin B3), kalsium, besi, asam pantotenat (vitamin B5), vitamin B6, folat (vitamin B9), vitamin C, magnesium, fosfor, kalium, sodium, seng, dan energi.

Madu (shutterstock)
Kayu manis mengandung senyawa sinamaldehid (turunan dari senyawa fenol), yang memiliki sifat anti-agregasi platelet dan sebagai vasodilasator secara in vitro.

Kayu Manis
Platelet sendiri adalah kolesterol yang menempel pada pembuluh darah dan pegumpalan (agregasi).
Platelet pada pembuluh darah dapat menyebabkan terjadinya aterosklerosis atau lemak mengeras pada pembuluh arteri.

Nah, berikut ini 13 khasiat madu  campur kayu manis

Di antara sekian banyak manfaat madu dan kayu manis, berikut ini beberapa manfaat yang wajib Anda ketahui, yaitu:

1. Menurunkan Kolesterol
Campuran madu dan kayu manis bisa membantu menurunkan kolesterol dalam tubuh hingga lebih dari 20 persen.
Campur 1 sdt madu dengan sejumput bubuk kayu manis pada teh. Minumlah dua kali sehari untuk menurunkan tingkat kolesterol jahat.

2. Meredakan Nyeri Sendi
Campuran madu dan kayu manis memiliki efek positif terhadap arthritis kronis. Tambahkan 1 sdt madu dan ½ sdt kayu manis pada air putih, minum dua kali sehari saat perut kosong.

3. Mengatasi Flu
Campuran air madu hangat dan kayu manis sangat baik untuk menyembuhkan pilek dan sinusitis. Minumlah 2 atau 3 kali sehari.

4. Menurunkan Berat Badan
Campuran madu dan kayu manis akan membantu mencegah pembentukan lemak. Campurkan 2 sdt madu dengan sejumput bubuk kayu manis dalam air hangat. Minumlah setiap sebelum sarapan dan sebelum tidur saat perut kosong.

5. Menambah Energi
Campurkan 1 sdt madu dengan segelas air hangat serta sejumput kayu manis. Agar rasanya semakin segar tambahkan perasan air jeruk lemon yang mengandung vitamin C.

6. Mengurangi Asam Lambung
Taburkan bubuk kayu manis pada 2 sdm madu sebelum makan.

7. Mengatasi Kerontokan Rambut
Campurkan madu, kayu manis, dan minyak zaitun, aduk hingga merata. Oleskan ke bagian kepala yang mengalami kerontokan. Diamkan selama 15 menit lalu dibasuh.

8. Mengobati Sakit Gigi
Campur 1 sdt kayu manis dengan 5 sdt madu. Oleskan pada gigi yang sakit. Gunakan 3 kali sehari.

9. Atasi Kemandulan
Penggunaan madu dan kayu manis juga bisa membantu pasangan suami istri yang ingin mendapatkan keturunan.

10. Mengobati Infeksi Kandung Kemih
Campurkan madu dan bubuk kayu manis secukupnya kemudian minum dengan air hangat.

11. Mengatasi Susah Buang Gas
Menurut penelitian yang dilakukan di India dan Jepang, ditemukan bahwa konsumsi madu  dan bubuk kayu manis dapat mempermudah buang gas.

12. Obat Awet Muda
Minumlah secara rutin teh yang dicampur madu dan kayu manis.

13. Mengobati Jerawat
Campurkan madu dengan bubuk kayu manis, oleskan pada jerawat sebelum tidur dan biarkan sampai keesokan harinya, lalu bersihkan.
Kombinasi keduanya telah digunakan masyarakat Cina dan India sejak 5000 tahun lalu, karena mengandung enzim yang menghasilkan hidrogen piroksida yang sangat ampuh menghentikan serta membunuh bakteri serta jamur.  
Tanaman Ini Mampu Menyembuhkan Kesakitan Akibat Syaraf Terjepit





 Tanaman Ini sebagian orang menyebutnya 'BAYEMAN atau ANTING-ANTING' ternyata mampu menyembuhkan kesakitan akibat syaraf terjepit. Hal ini pernah di alami langsung oleh salah satu sahabat berkebun yang beberapa tahun lalu pernah jatuh terduduk yang mengakibatkan syaraf bagian tulang ekor terjepit dan mengharuskan operasi.


Setelah mengonsumsi air rebusan akar daun 'BAYEMAN atau ANTING-ANTING' ini akhirnya berangsur-angsur rasa sakit itu hilang dan sembuh tanpa operasi. Obat herbal alami tanpa efek samping adalah obat terbaik yang telah di sediakan alam. semoga bermanfaat
FAKTOR PENENTU TINGGI BADAN



Faktor utama yang menentukan tinggi badan seseorang adalah genetik (gasp!)
Faktor lain adalah asupan makanan saat di dalam kandungan dan masa pertumbuhan (apple)

Agar seorang anak tumbuh optimal, maka asupan makanan saat dia di dalam kandungan dan saat dia berada dalam masa pertumbuhan harus benar-benar dijaga (ok)(hmph)

Zat gizi yang sangat penting di masa pertumbuhan adalah kalsium dan protein (surprise)

Banyak profesi yang membutuhkan tinggi badan sebagai persyaratan utama. Jadi, berusaha supaya mendapatkan tubuh lebih tinggi sangat diperlukan, agar bisa mendapat tinggi yang memadai sejak dini. Perlu diketahui bahwa tinggi badan maksimal pada pria terjadi pada usia 25 tahun, sedangkan pada wanita maksimal pada usia 18 atau 19 tahun. Jadi manfaatkan dengan sebaik mungkin jika usia Anda masih dibawah usia tersebut.
Ada dua faktor yang sangat besar pengaruhnya terhadap tinggi badan kita, yaitu Faktor genetik dan faktor non – genetik. Tinggi badan kita diatur oleh hormon yang disebut dengan HGH (Human Growth Hormone) atau hormon pertumbuhan. HGH ini disekresikan dalam tubuh kita oleh kelenjar hipofisis, dan diperlukan untuk pertumbuhan tulang dan tulang rawan. Berikut penjelasan dari kedua faktor diatas:
a . Faktor genetik : Tinggi badan juga dipengaruhi oleh berbagai gen didalam tubuh kita. Tinggi yang ditentukan oleh beberapa gen adalah poligenik. Jika kedua orang tua kita pendek, itu bukan berarti kita tidak akan bisa tinggi. Orang tua yang tinggi pun bisa memiliki anak yang bertubuh pendek dan sebaliknya. Namun jika sebagian besar anggota keluarga dari kedua belah pihak(Ayah dan IBu) bertubuh pendek, maka generasi berikutnya paling mungkin untuk memiliki tubuh pendek. Faktor genetik sepenuhnya berada di luar kendali kita.
Untuk menghitung proyeksi tinggi badan Anda, ikuti langkah berikut :
Pertama jumlahkan tinggi kedua orang tuamu, dalam inci atau sentimeter.
Jika Anda laki-laki, maka tambahkan 5 inci atau 13 cm. Namun, jika Anda adalah seorang wanita, kurangi 5 inci dari total ketinggian orangtua Anda.
Sekarang bagi angka ini dengan 2
Apa jumlah hasil yang Anda dapatkan adalah proyeksi tinggi badan Anda. Hal ini bisa lebih atau kurang 4 inci. Ini adalah cara untuk memprediksi kemungkinan ketinggian yang bisa Anda capai.
b . Faktor Non Genetik : Ada beberapa faktor non – genetik yang mempengaruhi ketinggian tubuh kita. Hal ini dikaitkan dengan pertumbuhan,  dan oleh karena itu tubuh yang pendek juga bisa dikaitkan dengan asupan nutrisi yang tidak memadai, kurangnya aktivitas fisik, postur yang salah, dll.
Beberapa faktor non – genetik lainnya yang dapat mempengaruhi meliputi:

Ibu yang mer*kok selama hamil, Prenatal dan Pasca persalinan
Kesehatan yang buruk selama masa kanak-kanak dan remaja
Berat badan saat lahir
Kondisi mental selama masa kanak-kanak dan remaja
Faktor-faktor non-genetik dapat dikontrol sampai batas maksimal, dengan cara mengikuti gaya hidup sehat secara keseluruhan sejak dari masa kanak-kanak.
Tips dan cara alami untuk Meningkatkan Tinggi badan
Sekitar 20 % atau lebih tinggi tubuh kita tergantung dari lingkungan, kegiatan, dan diet. Dengan demikian, kita bisa menambah tinggi badan kita secara alami dengan mengikuti aturan-aturan dasar tertentu dalam kehidupan kita sehari-hari:
1 . Tidur yang tepat :
Fakta bahwa tubuh kita tumbuh dan meregenerasi jaringan pada saat kita beristirahat. Tidur yang tepat benar-benar penting bagi pertumbuhan tubuh. Diyakini bahwa Hormon Pertumbuhan Manusia (HGH) diproduksi secara alami dalam tubuh kita selama tidur nyenyak. Anak-anak dan remaja harus tidur setidaknya 8 sampai 11 jam tidur setiap malam, supaya bisa mencapai ketinggian maksimum. Untuk mendapatkan tidur berkualitas, maka sangat penting untuk memiliki lingkungan tidur yang tepat. Ini harus tenang, tak banyak terganggu oleh suara atau lampu yang kuat. Berikut adalah beberapa tips untuk memastikan tidur nyenyak :
Mandi air hangat sebelum tidur dapat meningkatkan kualitas tidur.
Minum satu cangkir teh chamomile sebelum tidur berguna untuk menginduksi tidur.
Kebiasaan tidur yang tepat adalah jawaban pasti untuk bisa tumbuh tinggi  secara alami .
2 . Rutin Latihan dan Olahraga :
Salah satu tips terbaik untuk  tinggi secara alami adalah menjadi sehat secara fisik dan menjadi anak yang aktif. Latihan dan olahraga adalah kegiatan rutin yang meningkatkan tinggi badan seseorang. Ketika Anda aktif secara fisik, maka tubuh Anda akan menuntut lebih banyak nutrisi sehat,  dan akibatnya adalah peningkatan hasil asupan gizi untuk pertumbuhan yang tepat.
Kegiatan olahraga seperti berenang, aerobik, tenis, kriket, volley, bulu tangkis, sepak bola, bola basket atau beberapa latihan peregangan adalah cara yang baik untuk pertumbuhan. Olahraga bagi Otot-otot kita akan meningkatkan prospek pertumbuhan, selain juga membersihkan dan detoksifikasi tubuh melalui keringat. Olahraga teratur sudah pasti harus menjadi bagian dari kegiatan sehari-hari.
Berenang adalah salah satu cara terbaik untuk meningkatkan tinggi badan Anda. Jika seseorang mulai berenang sejak usia dini, pasti  tinggi nya akan cukup. 2 jam berenang setiap hari selama 4-5 hari seminggu bisa sangat efektif meningkatkan tinggi badan Anda. Berenang adalah olahraga yang menggerakkan tubuh secara penuh, bentuk latihan latihan yang intens akan membantu memperpanjang otot dan membangun kekuatan otot.
Beberapa olahraga  pereganganan adalah car stretch, super stretch, cobra stretch,  bridge, bow down, twists, dan peregangan kaki dasar  Disarankan untuk melakukan latihan peregangan sederhana secara teratur selama minimal 15 menit untuk hasil efektif.
Latihan Hanging bisa berguna untuk mendapatkan tinggi melalui latihan. Meskipun ini mungkin tampak agak sulit pada awalnya, namun Anda lama-lama akan bisa menguasainya. Yang Anda butuhkan adalah sebuah bar atau tempat menggantung. Menggantung dengan menggunakan lengan,  dengan tulang belakang membentang selama 10 detik. Ulangi 12 set satu demi satu atau terus melakukan hal ini selama 2 menit setiap hari.
3 . yoga :
Yoga adalah cara yang bagus dan relatif lebih ringan untuk menambah tinggi badan Anda secara alami. Yoga akan membuat  tubuh bugar secara keseluruhan, yang berguna untuk memberikan dorongan terhadap tinggi badan.
4 . Menjaga Postur tubuh yang benar :
Perlu untuk mempertahankan postur tubuh yang benar sedari masa kanak-kanak. Hal-hal sederhana seperti duduk lurus di kursi, menjaga bahu yang lurus, dagu tinggi, dan pinggul diatas atas kaki saat berjalan atau berdiri bisa memiliki efek yang menguntungkan pada tinggi badan Anda. Jangan berjalan sambil membungkuk.
Tulang punggung yang lurus dan punggung yang kuat sangat penting bagi upaya untuk meningkatkan tinggi badan. Sejajarkan leher dan kepala tanpa membungkuk atau menunduk. Memiliki bantal dan kasur yang baik dan ramah bagi tubuh juga sama pentingya untuk menjaga tulang belakang Anda nyaman.
Perlu dicatat bahwa bahu Anda tidak harus membungkuk sambil berjalan atau berdiri. Membungkuk harus dihindari dengan segala cara. Postur tubuh yang baik akan membuat Anda terlihat tinggi, cerdas dan percaya diri .
5 . Diet Seimbang:
Diet yang seimbang adalah sangat penting untuk mendapatkan nutrisi yang tepat. Hindari junk food, hindari lemak jenuh, minuman bersoda dan makanan tinggi gula berlebihan karena ini dapat menimbulkan dampak negatif pada tinggi badan Anda. Juga harus dipastikan untuk mendapatkan semua vitamin dan mineral yang dibutuhkan tubuh. [ Baca: Makanan yang baik untuk meingkatkan tinggi badan secara alami ]
6 . Hindari faktor-faktor penghambat pertumbuhan :
Anda harus memastikan tidak mendapatkan pengaruh dari faktor eksternal atau internal. Oleh karena itu ada beberapa hal yang perlu diingat:
Menggunakan obat-obatan dan alk*hol pada usia muda bisa sangat berbahaya. Mengkonsumsinya bisa menyebabkan pertumbuhan terhambat dan kekurangan gizi, sehingga bisa mencegah ketinggian maksimal Anda. Asupan kafein juga harus dibatasi, terutama di kalangan anak-anak karena bisa mengganggu tidur yang nyenyak dan teratur. Anak-anak dan remaja membutuhkan 8-11 jam tidur yang nyenyak, kafein sebagian besar bisa membatasi waktu tidur, sehingga secara tidak langsung berkontribusi terhadap perawakan pendek.
Selain itu, steroid juga ditemukan bisa menghambat pertumbuhan tulang pada anak-anak. Penelitian telah menunjukkan bahwa anak dan remaja dengan asma yang menggunakan inhaler cenderung sekitar ½ inci lebih pendek dari anak yang lain. Hal ini karena inhaler ini mengeluarkan steroid yang disebut dengan budesonide .
7 . Membangun Sistem kekebalan tubuh yang kuat :
Penyakit anak-anak tertentu juga dapat menyebabkan pertumbuhan terhambat. Hal ini dapat dihindari dengan imunisasi rutin dan asupan banyak vitamin C yang ditemukan seperti dalam buah jeruk dan lemon.
Diet sehat akan membuat sistem kekebalan tubuh menjadi kuat. Memasukkan banyak buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, biji-bijian dan makanan yang kaya antioksidan dan asam lemak omega – 3 kedalam diet akan berguna untuk mempertahankan sistem kekebalan tubuh yang sehat.
8 . Meminta Bantuan dokter/medis :
Jika Anda sudah berada diusia pertengahan remaja dan berasal dari keluarga yang semua anggotanya tinggi, tetapi kenyataannya tinggi badan Anda tidak berkembang, jika demikian sebaiknya mengunjungi dokter. Kondisi medis tertentu dapat dideteksi pada tahap awal, oleh karena itu jika Anda telah melakukan semua cara diatas tetapi masih tidak bisa tinggi, disarankan untuk meminta bantuan dokter.
9 . Membangun rasa percaya diri Anda:

Memiliki tubuh tinggi tapi kurang percaya diri, adalah tidak ada gunanya. Oleh karena itu, sangat penting untuk membangun kepercayaan diri sejak masa kanak-kanak. Anda bisa terlibat atau ambil bagian dalam kegiatan sekolah, bergabung dengan klub dan menghabiskan waktu untuk mengejar minat dan hobi. Semua ini bertujuan untuk meningkatkan mood dan rasa kebahagiaan, sehingga mempengaruhi tingkat kepercayaan diri Anda. Jika Anda memiliki pola pikir yang positif dan penuh dengan keyakinan, bahkan walau bertubuh lebih pendekpun tidak akan menjadi penghalang untuk Anda. Oleh karena itu, tumbuhkan juga rasa percaya diri Anda !